Senin, 08 April 2013
Tak Mau Inter Disanksi, Zanetti Tolak Komentari Wasit
Milan - Keputusan wasit yang dinilai merugikan diklaim jadi penyebab kekalahan Inter Milan dari Atalanta. Namun Zanetti tak mau mengomentarinya karena cemas timnya disanksi meski menilai La Beneamata harusnya bisa menang.
Inter harus takluk 3-4 dari Atalanta di Giuseppe Meazza, Senin (8/4/2013) dinihari WIB setelah sempat unggul 3-1. Kekalahan ini jelas bikin peluang Inter lolos ke Liga Champions musim depan berat karena mereka tertinggal delapan poin dari AC Milan di urutan ketiga.
Kekalahan ini kian jadi bikin berang Inter karena mereka beberapa kali dirugikan wasit di laga itu seperti saat Andrea Gervasoni memberi penalti di menit 65 yang jadi awal petaka untuk Nerazzurri. Saat itu Gervasoni memberikan eksekusi 12 pas karena pelanggaran Andrea Ranocchia kepada Germain Denis.
Namu kemudian wasit menyatakan dia memberi penalti akibat handball Walter Samuel. Tak hanya Andrea Stramaccioni yang mencak-mencak pada Gervasoni, Zanetti juga mempertanyakan keputusan sang pengadil yang dinilai seharusnya tak menjatuhkan hukuman itu.
"Saya sudah banyak melalui situasi negatif seperti malam ini, tapi belakangan ini sering terjadi pada kami. Saya berbicara soal penalti yang tidak seharusnya ada dan diterima Atalanta, di mana itu sangat memalukan," ujar Zanetti di situs resmi tim.
"Dia bilang pada kami bahwa ia melihat Samuel melakukan handball dan kami bilang padanya bahwa ia bisa melihat tayangan ulang bahwa penalti itu seharusnya tidak ada," sambungnya.
"Lalu ada penalti karena pelanggaran Ranocchia? Mereka bisa lihat tayangan ulang. Saya tidak ingin bilang apap-apa lagi karena saya tidak ingin berisiko adanya hukuman untuk kami karena hal seperti ini."
Lebih lanjut ia menilai bahwa Inter seharusnya bisa menang tak menyia-nyiakan keunggulan tersebut. Dan seperti yang sudah-sudah Zanetti menilai penalti Denis jadi titik balik kebangkitan Atalanta.
"Tim tidak sepantasnya kalah. Kami tidak pernah kehilangan kepercayaan diri kami untuk hal apapun. Tapi penalti itu, meskipun saya tidak ingin membicarakannya, sudah mengubah jalannya laga. Ketika kami unggul 3-1, kami memegang jalannya laga. Lalu skor berubah jadi 3-2 dan memberi Atalanta kepercayaan diri," demikian dia.
http://sport.detik.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar